Home PEOPLE

Yuki Kato hingga Nadine Chandrawinata, Deretan Public Figure yang Dibuat Jatuh Hati oleh Pesona Kepulauan Selayar

Sardi
Yuki Kato . (Foto: instagram/@yukikt)
Yuki Kato . (Foto: instagram/@yukikt)

SELAYAR, Quarta.id- Kepulauan Selayar menawarkan ragam objek wisata untuk siapapun yang bertandang ke daerah dengan 130 pulau ini.

Bukan hanya wisata bahari yang identik dengan Bumi Tanadoang, julukan Kepulauan Selayar. Beberapa objek wisata perbukitan, budaya serta kearifan lokal hingga aktivitas keseharian masyarakatnya, menjadi garansi untuk betah berlama-lama melewatkan waktu.

Taka Bonerate tentu menjadi destinasi paling ikonik. Tidak salah, karena kawasan yang dikelola oleh Balai Taman Nasional Takabonerate tersebut, memiliki karang atol terbesar ketiga di dunia. Adapula kawanan bayi hiu serta aktivitas keseharian masyarakat pulau, menjadi daya tarik lain dari Taman Nasional Taka Bonerate.

BACA JUGA: Kapal Pesiar Coral Expedition Sambangi Taman Nasional Takabonerate, Bawa 80 Wisman

Beberapa public figure yang pernah menyambangi Kepulauan Selayar, tak segan menyampaikan kekagumannya pada daerah yang seluruh wilayahnya terpisah dari Pulau Sulawesi ini.

Yuki Kato

Artis berdarah Jepang ini mengunjungi Kepulauan Selayar pada September 2015 silam. Yuki Kato yang pada kunjungannya bersama rombongan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, datang untuk menghadiri sebuah event yang diinisiasi oleh Pemda Kepulauan Selayar.

Beberapa objek wisata yang sempat didatangi seperti Kampung Penyu di Desa Barugaiya, Kampung Tua Bitombang di Kelurahan Bontobangun dan beberapa objek wisata pantai yang ada di daratan Selayar.

“Kalo ngomonngin Kepulauan Selayar gak akan ada habis-habisnya karena banya banget objek wisata yang bisa dikunjungi,” ucap Yuki kala itu, dikutip dari kanal youtube Net TV.

Nadine Chandrawinata

Jauh sebelum kedatangan Yuki Kato di Kepulauan Selayar, penyandang gelar Putri Indonesia, Nadine Chandrawinata sudah lebih dulu menginjakkan kaki di Bumi Tanadoang.

Bahkan, artis yang juga penggiat lingkungan ini langsung mendatangi Taman Nasional Taka Bonerate dan melewatkan waktu menikmati pesona alam bawah laut pada lokasi tersebut.

Nadine Chandrawinata (Foto: instagram/@nadinelist)

“Ah, pengen lagi ke Selayar, rindu nge-dive lagi, mudah-mudahan suatu waktu bisa kembali lagi ke Selayar,” ucap Ibu dua orang anak ini kepada Quarta.id, pada pelaksanaan event Deep and Extreme Indonesia tahun 2023 lalu.

Andrew Andika

Aktor dan Presenter Andrew Andika, mengaku kagum dengan keindahan Bumi Tanadoang, julukan Kepulauan Selayar. Kekaguman pria kelahiran Bandung, 10 Juli 1987 ini disampaikan saat mengunjungi Pantai Pinang, salah satu spot wisata di pesisir timur Kepulauan Selayar, tahun 2016 lalu

“Selayar indah banget, pantainya bagus – bagus,” ucap Andrew sesaat sebelum melakukan aktivitas diving di Pantai Pinang yang berada pada sisi Timur Pulau Selayar.

Andrew Andika (Foto: Istimewa)

Dikutip dari pariwisata.kepulauanselayarkab.go.id, selain mengunjungi destinasi wisata di Selayar, Andrew Andika juga menikmati beberapa sajian kuliner dan menghadiri salah satu pementasan seni di Kepulauan Selayar saat itu.

Gemala Hanafiah

Salah satu pesohor negeri ini yang berprofesi sebagai surfer sekaligus presenter televisi, Gemala Hanafiah, juga tercatat pernah bertandang ke Kepulauan Selayar pada Maret 2017 lalu.

Pantai Pinang yang terkenal dengan keindahan pasir putih dan air lautnya yang jernih, emnjadi salah satu kunjungan dari kakak kandung artis Bertrand Antolin ini.

Gemala Hanafiah (Foto: x.com/@g_hanafiah)

Di Pantai Pinang, wanita kelahiran 1980 ini juga melakukan aktivitas diving dan snorkeling serta menikmati sajian kuliner Kepulauan Selayar.

Untuk beberepa keperluan program televisi, ada banyak lagi artis yang telah mendatangi Kepulauan Selayar. Sebut saja Marshall Sastra, Ramon Y Tungka, Deni Sumargo, Chintya Tengens hingga Syamsir Alam.

Ikuti Kami :
Posted in

BERITA LAINNYA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp-Image-2024-01-11-at-07.35.08